Femme.id, Jakarta – Belum lama ini, artis Nathalie Holscher resmi menjadi seorang muslimah setelah membaca dua kalimat syahadat, Selasa (22/9/2020).
Youtuber yang juga seorang Disc Jokey (DJ) itu mengikrarkan diri sebagai muslimah dibimbing Ustadz Seno Hendro dari Mualaf Center. Komedian Sule tampak hadir dalam prosesi Nathalie menjadi seorang muslimah tersebut. Sejak itu, Sule dan Nathalie pun diisukan menjalin hubungan spesial.
Tidak lama berselang, hubungan keduanya akhirnya terkuak melalui channel Youtube Andre Taulany TV. Di sana Nathalie Holscher dilamar langsung oleh Sule.
Sule menjelaskan saat ini ia sudang sepenuhnya memberi kepercyaan pada Nathalie Holscher. Pun begitu dengan Nathalie Holscher.
“Gua sebagai sahabat lu hanya bisa mendoakan semoga kalian jadi pasangan abadi,” kata Andre Taulany ke Sule dan Nathalie Holscher dikutip TribunnewsBogor.com dari akun Youtube Taulany TV.
Sule menerangkan saat ini ia sudah menjatuhkan pilihan hidupnya pada Nathalie Holscher. “Tapi maaf ji, suatu hal kalau kita sudah meyakini dalam diri mau merubah apapun yang kita lakukan ke yang positif Insya Allah akan lancar. Kalau pasangan yang gua rasain selama perjuangan dari awal, ketika gua gak ngapa-ngapain gak ada main di belakang dia, dia pun akan seperti itu. Tapi ketika gua berbohong dia pun akan seperti itu sudah, artinya kepercayaan sudah gua kasih semua ke dia, dia pun seperti itu,” jelas Sule.