Halloseleb.com, Jakarta – Hal tersebut diungkapkan Atta Halilintar melalui kanal YouTube miliknya, attahalilintar yang diposting Minggu malam (5/4/2020). Terlihat, Atta bersama salah satu adiknya, Thoriq Halilintar dan timnya sedang berkemah di halaman rumah Atta.
Atta dan Tholiq terlihat berbincang diselingi canda tawa. Dalam satu kesempatan, Tholiq menggoda kakak sulungnya.
“Udah bikinin lagu, udah susah-susah tetap friendzone, “ ucap Tholiq kepada Atta. Tholiq menyidir hubungan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

“Udah dijemput pakai Lamborghini, tetap masih friendzone,” kembali Tholiq menggoda Abang tertuanya.
“Gue gak friendzone, udah begini,” jelas Atta seraya mempraktekkan kedua jari telunjuk saling terikat satu sama lain.
Tak puas dengan pembelaan sang Abang, Thoriq kembali mengajukan pertanyaan.
“Apa itu?,” tanya Thoriq.